Pertanian

Pertanian Sistem Aeroponik Dalam Green House Mini

Oleh: Pudiyaka

Inovasi pengembangan pertanian terus dilakukan, ini salah satu contoh bentuk inovasi pengembangan hidroponik yang rasanya belum banyak berkembang di Indonesia, namun inovasi pertanian dalam green house mini cukup memberi inspirasi karena dapat dikembangkan secara bertahap, karena unit-unit usahanya dikembangkan dalam ukuran green house mini tentu saja juga tidak terlalu membutuhkan biaya operasional yang terlalu mahal, sehingga sangat mungkin juga bisa dikembangkan di Indonesia.

Teknik pertanian sistem aeroponik dalam green house mini ini telah dikembangkan di perbukitan desa Yusangang Kota Lishui Provinsi Zhejiang Tiongkok, seluas lebih dari 150 Ha.

Baca Juga:   Kebijakan Perberasan di Sumsel Perlu Dievaluasi

Berawal dari pengusaha yang berkecimpung bisnis di luar negeri, Fujian mudik kekampung halamannya bersama seorang Direktur Pusat Pengkajian Ilmu Pertanian Lishui mengadakan uji coba pertanian sistem aeroponik bentuk hexsagonal tinggi 3 meter dalam green house mini yang dikembangkan seluas 3 Ha sukses dilakukan, dapat meningkatkan produksi 6 kali lipat dari hasil sebelumnya, selain sistem tersebut dapat kendalikan hama, juga menghasilkan produk yang lebih baik dan jumlahnya lebih banyak, sehingga terus muncul partisipasi masyarakat lain sehingga dapat berkembang mencapai luasan 150 Ha.

Sistem pertanian tersebut, dapat mengoptimalkan dalam pengendalian hama & penyakit, green house yang dapat menangkap sinar matahari lebih baik, efisien dalam pemakaian air dan nutrisi, kerja petani lebih ringan, kualitas produk lebih baik dan jumlah panennya menjadi lebih banyak. (*)

Dengan pengembangan pertanian sistem aeroponik (Aerosol) di perbukitan Desa Yusangang Kota Lishui Provinsi Zhejiang Tiongkok, hasil pertanian bisa meningkat 6 kali lipat. Foto: Young Agropreneur
Akar tanaman sayuran dibalut rockwool kemudian dimasukkan dalam tiap-tiap lubang tanam, yang secara periodik  perakaran mendapatkan semprotan dari sprinkler supaya pertumbuhannya bisa maksimal.
Perakaran tanaman mendapatkan kabut semprotan springler sehingga kebutuhan nutrisi tanaman tercukupi.
Pertanian sistem hidroponik aeroponik bentuk hexagonal tinggi 3 meter , dilengkapi sprikler sehingga perakaran tanaman dapat tercukupi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tanaman.

Hidroponik sistem aeroponik bentuk hexagonal dalam green house mini, sehingga dapat kendalikan hama dan optimalkan pertumbuhan tanaman. 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button